KEINDAHAN AIR TERJUN BENANG KELAMBU

Keindahan Air Terjun Benang Kelambu  


Air terjun ini merupakan salah satu air terjun yang langsung bersumber dari mata air bukan dari sungai seperti yang terdapat pada air terjun lainnya di dunia.

Keindahan Air Terjun Benang Kelambu

ReyGinaWisata - Pulau Lombok yang terletak di Provinsi Nusa Tenggara Barat, Indonesia bukan saja memiliki pantai-pantai kelas dunia seperti Pantai Senggigi atau Pantai Kuta Lombok yang eksotis tetapi juga memiliki objek wisata lainnya yang tak kalah menakjubkan yaitu Air Terjun Benang Kelambu yang berada di kaki Gunung Rinjani. Air Terjun Benang Kelambu ini juga merupakan situs Geologi Geopark Rinjani pada bulan Agustus 2014 lalu menawarkan keindahan alam yang sangat menakjubkan dan alami. Bahkan asesor geopark dunia, Prof Watanabe yang pernah mengunjungi air terjun ini sangat kagum melihat Air Terjun Benang Kelambu karena air terjun ini merupakan salah satu air terjun yang langsung bersumber dari mata air bukan dari sungai seperti yang terdapat pada air terjun lainnya di dunia. 
  
Air Terjun Benang Kelambu merupakan tempat wisata alam dan merupakan tetanggahan dari Air Terjun Benang Stokel yang menyerupai kelambu yang sangat tipis dan lembut di kaki Gunung Rinjani tepatnya berada di Dusun Pemotoh, Desa Aik Berik, Kecamatan Batu Keliang Utara, Kabupaten Lombok Tengah, Provinsi Nusa Tenggara Barat, Indonesia.

Air terjun dengan bentuknya yang indah dan airnya yang lembut ini sangat cocok buat Anda yang ingin merasakan kesegaran air pegunungan dengan suasana alam yang masih sangat alami dan udaranya yang segar jauh dari kesan polusi.

Air terjun yang bersumber dari Danau Segara Anak ini selain memiliki pemandangan yang indah serta airnya yang segar, menurut cerita masyarakat setempat dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit serta dapat membuat Anda awet muda.

Air Terjun Benang Kelambu terdiri dari dua kelompok. Sebelah kiri dari undakan merupakan kelompok pertama yang terdiri atas dua air terjun sementara kelompok kedua berada di depan undakan dan merupakan air terjun utama. Ada emapat air terjun di kelompok kedua dengan ketinggian sekitar 40 meter dengan dua hingga tingkatan air terjun. 

Tinggi tingkatan teratas sekitar 30 meter. Dari sini curahan air terjun tidak langsung terjun ke kolam namun langsung jatunh ke ketiga susunan batu sebelum akhirnya jatuh ke kolam. Batu-batu ini berbentuk lebar dan pipih dan berada di tingkatan kedua. Batu-batu ini mampu menahan air terjun sebelum jatuh ke piringangan dan kolam sehingga hantamannya tidak terlalu keras dan biasanya para pengunjung dapat mandi dikolam ini.

Akses Menuju Air Terjun Benang Kelambu


Keindahan Air Terjun Benang Kelambu

Berjarak sekitar 30 km dari Kota Mataram ke arah timur dengan waktu tempuh sekitar 45 menit atau 25 km ke arah utara dari Kota Praya (30 menit).  Untuk menuju ke Air Terjun ini belum tersedia angkutan umum sehingga harus menggunakan kendaraan pribadi atau sewaan baik roda dua atau empat. 

Jika berangkat dari kota Mataram akan melewati Narmada, Sedau, hingga sampai di pertigaaan Desa Pancor Dao.  Di pertigaan ini arahkan kendaraan ke timur laut hingga mencapai pertigaan Pasar Teratak.  Selanjutnya di pertigaan ini ambil belokan ke kiri ke arah utara melewati jalan pedesaan.
Kondisi jalan menuju kesana sudah beraspal namun tidak terlalu bagus bahkan di beberapa tempat berlubang.  Selain itu jalan cukup sempit untuk dua kendaraan berpapasan. 

Minimnya petunjuk jalan menyebabkan pengunjung, terutama yang baru pergi ketempat tersebut, salah jalur dan kesasar sebab banyak sekali dijumpai tikungan dan pertigaan menuju ke sana.

Untuk menuju ke Air Terjun Benang Kelambu harus melewati jalan ke arah Air terjun Benang Setokel, dimana dari pintu masuk 
perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki menuruni jalan setapak berbentuk tangga (sudah berpaving blok) sekitar 20 menit (sekitar 500 m) melewati hutan hingga tiba di lokasi Air Terjun Benang Setokel berada.

Selanjutnya sebelum sampai di lokasi Air Terjun Benang Setokel, sekitar 50 m terdapat jalan masuk berupa jalan tanah setapak di sisi kiri.  Jalan masuk ini cukup terjal dan rusak hingga harus berhati hati untuk memasukinya, bahkan licin diwaktu musim penghujan.


Dari jalan masuk ini perjalanan diteruskan dengan berjalan kaki melewati hutan sejauh kira-kira1 km
dengan waktu tempuh sekitar 30 menit dengan kondisi jalan yang dilalui menanjak, menurun dan berliku – liku.  Di sepanjang jalan setapak ini juga banyak dijumpai warung-warung yang menjajakan makanan dan minuman ringan seperti dijumpai di jalan masuk ke arah Air Terjun Benang Stokel.

Namun perjalanan Anda akan terbayar lunas ketika Anda menyaksikan Keindahan Air Terjun Benang Kelambu yang sangat eksotis dan menakjubkan ini.  


Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : KEINDAHAN AIR TERJUN BENANG KELAMBU

0 komentar:

Post a Comment

Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link aktif pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.

Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !


Admin Sedang Online : Komentar Anda Akan Dibalas